Insight | Aturan Standar Membuat Halaman Judul Laporan; Pakai Tips Ini Kamu Pasti Aman!

membuat-halaman-judul-tulisan-infiltrancom

Karena nampak paling sepele, seringkali halaman judul ini dibuat asal-asalan. Kalau kamu masih belum ngeh, halaman judul adalah yang diletakkan di muka laporan.

Untuk beberapa tulisan, halaman ini memang tidak dibutuhkan. Namun, kalau yang kamu buat adalah bentuk laporan, halaman judul menjadi kewajiban yang harus disertakan.

Berikut ini adalah tips untuk membuat halaman judul tanpa harus khawatir ada detail yang terlewatkan!

Pertama, halaman judul biasanya mencantumkan: judul, nama, tanggal atau periode, unit atau mata pelajaran/kuliah/tugas, nama tutor, serta nama institusi. Namun begitu, biasanya beda tutor beda pula aturannya, ada penyesuaian—yang biasanya tidak terlalu ekstrem. Cobalah untuk bertanya langsung tentang hal apa saja yang mesti dicantumkan.

Kedua, cek bahwa judulnya sudah sama persis dengan yang ditugaskan kepadamu. Ini yang perlu diperhatikan oleh pelajar di Indonesia—karena seringkali diabaikan. Biasanya, di luar anak judul, ada kalimat yang sudah baku; nah, jangan merangkum maupun melakukan parafrase bagian ini. Judul baku ini ditulis dengan font yang lebih besar (bisa juga di-bold), yang penting jelas dan memudahkan dalam menyortir.

Ketiga, pastikan dan pastikan, seluruh ejaan ditulis dengan benar. Ingat, ini adalah halaman judul, halaman paling pertama yang bakal dilihat oleh tutor dan oleh orang lain. Kesalahan penulisan bisa menimbulkan impresi yang kurang baik.

Keempat, kecuali kamu sudah paham bagaimana melakukan komposisi warna dan desain layout, hindari memasukkan grafis serta perubahan warna font yang terkesan norak. Ingat, jangan sampai tujuan utama dari halaman judul malah tidak tercapai gara-gara teralihkan oleh detail lain yang tidak perlu.

Catatan, ada sedikit perbedaan di Indonesia dan di luar negeri (terutama Amerika dan Eropa). Biasanya halaman judul di Indonesia mencantumkan logo institusi, sedangkan di luar negeri biasanya hanya menyajikan tulisan. Namun, sekali lagi, pastikan dulu di kebutuhan terkait, siapa tahu ada ketentuan khusus yang berlaku.

BACA JUGA  How To | 11 Kegiatan Kreatif agar Selalu Produktif, Belajar dari Kehidupan Mahasiswa Universitas Cambridge UK

Sebagai bonus, berikut ini adalah contoh format yang bisa digunakan:

Contoh 1

 

Laporan Resmi Pencarian Fakta Media A

Disusun untuk: Nama tutor beserta gelarnya
Tanggal: 15 Oktober 2016

Disusun oleh:
Nama lengkapmu serta nomor induk (kalau ada)

S1 Jurusan Ilmu Komunikasi
Universitas Media dan Jurnalisme
Jalan ABC, Nomor 123, Provinsi

2016

 

Contoh 2

 

Universitas Media dan Jurnalisme
S1 Jurusan Ilmu Komunikasi

Modul 4 Tugas 7B

Analisis Hubungan antara Pemilik Media Massa dan Kontrol atas Produk Media

Disusun oleh: Nama lengkapmu serta nomor induk (kalau ada)

Disusun untuk: Nama tutor beserta gelarnya

Tanggal: 15 Oktober 2016

 

Recommended Articles